Rabu, 02 September 2009

Kedatangan J-Lo Tertunda Lagi

Eko Subekti Pastikan J-Lo Perkuat Persiba Musim Ini

BALIKPAPAN - Manajemen Persiba Balikpapan dan Persiba mania tampaknya harus benar-benar bersabar untuk dapat menyaksikan secara langsung penampilan bomber asingnya Julio Lopez. Striker asal Cile yang telah deal dengan manajemen Persiba dengan banderol fantastis Rp 1,2 Miliar pada musim Kompetisi Indonesia Super League (ISL) 2009/2010 mendatang, kedatangannya kembali harus tertunda.

Meski sempat diutarakan oleh agen pemain asing dari Indobola Mandiri Eko Subekti mengenai kedatangan pemain bernama lengkap Julio Gabriel Lopez Venegas tersebut pada Selasa (1/9) sore di Jakarta. Namun lagi-lagi untuk kali keduanya kedatangan J.Lo sapaan akrab Julio Lopez ke tanah air harus tertunda. “Saya mohona maaf atas ketertundaan datangnya Julio Lopez ke Jakarta pada hari ini (Kemarin.Red). Sunguh itu bukan suatu kesengajaan, namun karena pasawat Malaysia Air lines yang akan ditumpangi Julio mengalami penundaan,” ujar Eko Subekti.

Menurut Eko keterlambatan datangnya J.Lo memang bukan faktor kesengajaan. Diceritakannya, J.Lo yang saat ini tengah berada di Buenes Aires Argentina sudah memegang tiket keberangkatannya, namun dirinya tidak dapat berbuat banyak setelah penerbangannya kembali tertunda. “J.Lo sudah memastikan kepada saya, bahwa dia sudah bersiap ke Indonesia dengan tiket yang telah dibelinya. Namun demikian akibat ketertundaan tersebut J.Lo juga meminta maaf kepada saya,” ucap Eko.

Namun demikian Eko yang meminta untuk mendapat informasi lebih dalam perihal keterlambatan J.Lo kepada sekretaris umum Persiba Irfan Taufik Sag, juga menjamin bahwa pemain berbadan gempal tersebut akan berkostum Persiba musim ini. “Sebenarnya saya hanya ingin membantu Persiba saja, mengenai kepastian J.Lo bergabung Insya Allah tidak ada masalah karena Apalagi untuk mendtangkan J.Lo kami juga telah mengrim uang tiketnya,” tegas Eko yang menyebutkan uang tiket kedatangan Jlo ke Indonesia berkisar Rp 70 juta. “Yang jelas J.Lo kali ini memastikan kepada saya, dia akan tiba di Jakarta pada Jumat (4/9) nanti,” tandasnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar